Pertama Kalinya Melewati Musim Gugur Di Perancis

Musim gugur waktu yang sangat tepat untuk pemotretan. Karena 1 minggu lagi musim gugur di Perancis akan berakhir dan berganti menjadi musim dingin atau bahasa kerennya “Winter”.

Artikel ini sengaja saya tulis untuk mengenang yang dimana musim gugur tahun ini adalah musim gugur pertama bagi saya.

Karena tahun 2015 adalah tahun saya hijrah ke Perancis bersama dengan pasangan saya.

Musim-gugur-diperancis

Sedikit informasi tentang musim-musim di Perancis.

Musim gugur di Perancis dimulai pada tanggal antara 21 september dan berakhir pada 21 december.

Di Perancis sendiri ada 4 musim yaitu :

  • Musim dingin (Winter) / (l’hiver) : desember – maret.

Dimusim inilah suhu paling dingin biasanya di bawah 0°C, bahkan sampai -5°C s/d 8°C.

  • Musim semi (Spring) / (le Printemps) : maret – juni

Setelah musim dingin selesai maka di tanggal 21 maret, suhu akan mencapai 5°C s/d 12°C. Di musim inilah banyak bunga-bunga dan daun bermuculan.

Bahkan juga, burung-burung pun ikut berkicau.

Karena di cuaca inilah yang paling nyaman di rasakan, karena tidak terlalu panas dan tidak terlalu dingin.

Dan jangan heran cuaca ini akan membuat kalian biasa salah kostum.



 

Mengapa demikian ? 

Karena di musim semi, ketika di pagi hari cuaca seakan di musim dingin, sedangkan siang harinya kalian akan merasa kepanasan.

  • Musim panas (Summer) / (l’été) : juni – september

Sedangkan di musim panas suhu paling panas bisa mencapai 14°C hingga 41°C .

Tetapi angka 41 ini sangat jarang terjadi.

  • Musim gugur (Autum) / (l’automne) : september – december

Musim gugur juga hampir mirip seperti musim semi.

Hanya saja kita akan lebih sering melihat kabut di pagi hari, daun berjatuhan dan mengunin. Bahkan warnanya ada yang berwarna merah.

Duduk di atas daun yang sudah berjatuhan…

Makanya sebagian orang mengatakan perancis adalah negara empat musim dan juga waktu di perancis selama 6  bulan sekali selalu berganti.


Bagaimana bisa ?

Di perancis pada saat akan memasuki musim panas, jam tersebut akan maju selama 1 jam.

Begitupun sebaliknya di bulan november jam di perancis akan mudur selama 1 jam.

Selama 10 bulan ini di Perancis, saya pun sudah melewat 4 musim.

Karena sebelumnya ketika saya datang pertama kali ke Perancis yaitu pada bulan februari. Dan pada saat itu masih suhu mencapai 0°C di musim dingin.

Beberapa orang sempat menanyakan, kaget gak waktu nyampe sana ?

karena perbedaan cuaca dari yang hampir +30°C di Indonesia tiba-tiba dapatnya 0°C ketika sampai di Perancis.

Ya bersyukur waktu sampai saya tidak langsung sakit.

Dan tepat di 1 bulan tinggal di Perancis tiba-tiba terserang sakit flu dan batuk. Ini adalah gejela yang normal karena pergantian cuaca.

Makanan apa yang di konsumsi selama musim gugur ?

Karena cuaca yang dingin, maka kami wajib memasak beraneka ragam sup. Tetapi kembali lagi, semua tergantung sayuran apa yang wajib kita konsumsi pada musim itu.

Biasanya, kami membuat sup buah labu, sup wortel, sup kentang yang di campur dengan bawang putih asap, courgette (timun jepang). Dan masih banyak lainnya.

Sup tersebut adalah makanan pembuka yang wajib kami konsumsi khususnya di cuaca yang dingin. Karena dengan adanya sup tersebut badan kami akan merasa hangat setelah memakan sup.

Menyambung musim gugur, bulan oktober adalah bulan yang paling bagus untuk pengambilan photo, karena dibulan tersebut daun-daun sudah berganti warna.

Kalau ngambilnya di bulan november percuma sekali karena pohon tersebut sudah mulai habis daun-daunnya.

Nah apa kalian akan berencana berlibur ke Paris pada saat musim gugur ?? yang di mana musim tersebut sangat bagus untuk mengunjungi Paris.

Visa turis kunjungan kurang dari 90 hari.

Yang pertama kalian harus lakukan adalah membuat visa. Visa tersebut wajib kalian bawa pada saat kalian keluar dari wilayah Indonesia.

Jika kalian belum pernah mengurus visa maka bisa klik link ini untuk melihat dokumen apa saja yang di butuhkan pada saat mengurus visa tersebut.

Hotel / tempat menginap selama berada di Paris pada saat musim gugur.

Untuk harga hotel di Paris sangat beragam, lebih dekat menara eiffel lebih mahal pula harga permalamnya.

Berikut adalah hotel murah yang ada di Paris khusus di bulan oktober :

Silvi


Booking.com

11 koment di artikel « Pertama Kalinya Melewati Musim Gugur Di Perancis »


Kirim koment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.